KETIBANDARU
 

brakhmatxx brakhmatxx Author
Title: PELUKIS TUNA DAKSA SEMARAKKAN PASAR SENI LUKIS INDONESIA
Author: brakhmatxx
Rating 5 of 5 Des:
8Pelukis Tunadaksa Semarakan Pasar Seni Lukis Indonesia (Epochtimes.co.id) ...
8Pelukis Tunadaksa Semarakan Pasar Seni Lukis Indonesia

(Epochtimes.co.id)









Beberapa pelukis tuna daksa. (nat)
Surabaya_Beberapa pelukis tuna daksa ikut menyemarakkan Pasar Seni Lukis Indonesia (PSLI) 2011 yang berlangsung di kompleks Balai Pemuda, Surabaya, selama 6 – 16 Mei. Mereka asyik melukis dengan kaki yang mendapat perhatian pengunjung.
Mereka adalah sebagian dari 340 pelukis peserta PSLI dari berbagai aliran dari Jawa, Bali, Sumatra, Kalimantan dan Mataram. Seorang peserta berasal dari Selandia Baru.
PSLI digelar Sanggar Merah Putih tiap tahun untuk memeriahkan HUT Surabaya pada 31 Mei yang tahun ini merupakan ke-718. Kali ini merupakan event keempat.
Pameran dibuka pada Jumat (6/5) oleh Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf, disusul melukis bersama secara simbolis di atas kanvas oleh Saifullah, Kristen Bauer Konjen AS di Surabaya, sineas Eros Djarot dan Dhimam Abror Ketua PWI Jatim. Mereka menyapukan kuas dengan cat akrilik di atas dua kanvas terpisah yang kemudian disempurnakan para pelukis peserta PSLI.
Saifullah yang akrab disapa Gus Ipul, berharap event ini akan menggiatkan kesenian di Jatim. Ia gembira pameran ini makin diminati. Terbukti dari jumlah peserta dan pengunjung yang bertambah tiap tahun serta transaksi terus meningkat.
Pembukaan pameran dimeriahkan lagu-lagu karya Franky Sahilatua, musisi asal Surabaya, seperti Bis Kota serta Lelaki dan Rembulan. Lagu-lagunya dibawakan oleh dua musisi Surabaya. Menurut M.Anis, Direktur Sanggar Merah Putih, sebenarnya Franky dijadwalkan mengisi acara, namun meninggal sebelum even berlangsung. (nat/amel)

About Author

Advertisement

Posting Komentar

Anda Melangkah dengan pasti, semoga sukses dan bahagia....

 
Top